Korporasi

KONE Hadirkan Solusi Ciptakan People Flow yang Lebih Sehat dan Aman di Indonesia

Kamis, 18 Juni 2020 | 07:00 WIB

JAKARTA, KabarProperti.idKONE, perusahaan bidang industri elevator dan eskalator terdepan di dunia, menghadirkan serangkaian solusi untuk people flow (pergerakan masyarakat) di Indonesia demi membantu menciptakan gedung-gedung menjadi tempat yang lebih aman dan sehat untuk tinggal, bekerja dan bepergian.

Solusi ini diciptakan lewat keahlian dan pengetahuan mendalam KONE tentang people flow. Suatu hal yang sangat vital ketika menghadapi tantangan beradaptasi dengan cara hidup baru di masa pandemi ini.

Dibukanya karantina wilayah (lockdown) dan pembatasan di sejumlah daerah secara bertahap, Jakarta sedang berada di masa transisi menuju tatanan normal baru dengan regulasi yang dilonggarkan. Kesehatan dan kesejahteraan hidup masyarakat akan terus menjadi fokus utama perhatian, terutama berkaitan dengan hal menjaga jarak (physical distancing) saat mereka berada dalam satu ruangan yang sama.

Baca juga : Inilah 4 Keuntungan Membeli Apartemen Tipe Studio

Layanan People Flow Planning and Consulting KONE telah disesuaikan untuk mendukung rencana kembalinya kegiatan di perkantoran dan gedung-gedung lainnya secara aman. Menggunakan data, alat simulasi, dan keahlian para data scientist serta arsitek interior KONE, para pelanggan bisa dengan segera melihat bagaimana cara mengurangi kepadatan serta memungkinkan orang untuk bergerak dengan aman.

Selain itu, solusi baru lainnya mampu meningkatkan kualitas udara di elevator dan membantu membasmi kuman yang terdapat pada handrail eskalator. Pengalaman menggunakan bangunan tinggi sebagai tempat tinggal dan tempat umum, pusat perbelanjaan serta perkantoran telah mengalami perubahan.

Bagi para pelanggan KONE, manfaat utama dari solusi KONE yang mengutamakan kesehatan dan kesejahteraan hidup adalah bahwa hal ini dapat diimplementasikan dengan mudah, di saat kebersihan dan jarak fisik menjadi hal yang sangat penting.

Baca juga : RedDoorz Luncurkan “Hope Hotline”

“Karantina wilayah yang terpaksa diterapkan di sejumlah daerah sebagai dampak dari pandemi ini, telah mengubah cara masyarakat dalam bergerak dan berinteraksi di berbagai kota maupun gedung.  Tantangan baru telah muncul dalam hal pemahaman dan pemetaan people flow. Sebagai pelopor di bidang people flow, fokus kami adalah meningkatkan kesejahteraan pelanggan kami dengan pendekatan komprehensif untuk kesejahteraan hidup dan keamanan,” kata Axel Berkling, EVP, Asia Pacific, KONE.

Elevator dan eskalator memegang peran penting dalam menjaga kegiatan masyarakat tetap berlangsung dan memungkinkan roda ekonomi tetap berputar.  KONE 24/7 Connected Service sebagai solusi intelligent maintenance (pemeliharaan cerdas) kami, terus memberikan pelanggan informasi tentang performa aset people flow mereka setiap saat. Di masa yang belum pernah terjadi sebelumnya ini, teknologi predictive intelligence (prediksi pintar) ini mampu untuk membantu keberlangsungan bisnis sehingga aktivitas pemeliharaan secara proaktif bisa dilakukan, serta membuat orang lebih aman untuk bergerak,” Berkling menambahkan.

Baca juga : Ini 5 Alasan Beli Kavling Makam di Taman Pemakaman Muslim Al-Azhar

Sejumlah produk dan layanan KONE yang telah ada hari ini menjadi lebih relevan dari sebelumnya.

KONE24/7 Connected Services membuat pemeliharaan elevator dan eskalator lebih aman, transparan dan pintar di masa saat ini, bahkan ketika physical distancing diterapkan. Layanan ini memungkinkan kekeliruan dapat diprediksi sebelumnya, dan status peralatan yang ada dapat dimonitor setiap saat.

Solusi kesehatan dan kesejahteraan baru dari KONE adalah:

KONE Elevator AirPurifier untuk meningkatkan kualitas udara di elevator dengan cara membasmi polutan yang paling potensial, seperti bakteri, virus, debu dan bau tak sedap. Alat ini menggunakan teknologi Photocatalytic Oxidation (PCO) yang dikembangkan oleh NASA untuk menghilangkan kontaminan dari kabin wahana antariksa.

KONE Handrail Sanitizer menggunakan sinar ultraviolet untuk membersihkan handrail eskalator dari kuman secara bertahap. Pembersihan bebas kimia ini terjadi secara terus menerus di dalam eskalator, tanpa resiko bagi pengguna. Paparan radiasi ultraviolet membantu menghilangkan dan mencegah perkembangbiakan organisme mikroba seperti bakteri dan virus.

 

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Back to top button