Komersial

Paramount Land Luncurkan Produk Komersial “Pisa Grande” di Gading Serpong Seharga Mulai Rp 1,18 Miliaran

Jum'at, 21 Agustus 2020 | 21:30 WIB

SERPONG, KabarProperti.id – Pada saat pembukaan pusat kuliner Ku.Loka@FoodTerra, Jum’at (21/8/2020) Paramount Land juga melakukan pengenalan produk komersial terbaru yang dilakukan secara online atau melalui aplikasi zoom.

Setelah sukses memasarkan Arcadia Grande Commercial Center di awal tahun, Paramount Land kembali menghadirkan produk komersial terbaru ‘Pisa Grande’ yang berada di kawasan strategis IL Lago dengan tingkat hunian tinggi (dikelilingi 10 klaster), di antaranya klaster Omaha Village, Montana Village, Amalfi Village, Menaggio Village, Menteng Village, dan lain-lain.

Pisa Grande memiliki akses strategis di jalan utama atau Boulevard yang menghubungkan Kota Gading Serpong dan BSD City, yang terintegrasi dengan kawasan perkantoran serta Ruko Sorrento Place dan Sorrento Junction yang sudah terjual dan akan segera dibangun. Sama halnya di Arcadia Grande, kawasan komersial Pisa Grande juga akan diramaikan oleh anchor tenant dan FoodTerra, di antaranya Seafood Market@FoodTerra, Bebek Kaleyo, dan Alfamidi.

Baca juga : Paramount Land & JIISCOMM Buka Pusat Kuliner “Ku.Loka@FoodTerra” di Gading Serpong

Pada tahap pertama, Pisa Grande diluncurkan sebanyak 75 unit, dengan harga yang menarik mulai Rp 1,18 Miliaran (sudah termasuk PPN) per unit, dan akan diserahterimakan dalam waktu 20 bulan. Untuk memberi kesempatan konsumen/investor memiliki peluang usaha ini, Paramount Land menyediakan beragam cara pembayaran yang mudah dan menarik, di antaranya Super Cash, Tunai Keras, KPR (angsuran ringan), dan Tunai Bertahap.

Aryo Tri Ananto, Direktur Paramount Land menjelaskan, Pisa Grande adalah produk komersial terbaru berkonsep mixed use yang strategis di kawasan hunian yang terintegrasi dengan berbagai pusat bisnis dan perkantoran. Tepat untuk dijadikan berbagai peluang usaha (café, bakery, florist, restoran, creative space, apotek, dan lainnya).

Baca juga : Paramount Land Bidik Marketing Sales Rp2,2 Triliun

Pisa Grande memiliki 2 pilihan layout  bangunan  yaitu bangunan tiga lantai (ukuran denah 4,5 m x 16 m, 6,5 m x 12 m, dan 4,5 m x 12 m), dan bangunan dua lantai dengan konsep multi fungsi yang simple dan modern (pilihan denah lebar 4,5 m dengan panjang bervariasi mulai 9-11 m). Pisa Grande dilengkapi dengan fasilitas parkir mobil dan motor ekstra luas, yang akan memberi kemudahan dan kenyamanan pengunjung.

Baca juga : Paramount Land Hadirkan Arcadia Grande Commercial Center di Gading Serpong Seharga Rp990 Jutaan

Pada momentum kemerdekaan Republik Indonesia tahun ini, Paramount Land juga menggelar Promo ‘Merdeka Salebration’ 2020, berlaku pada periode 07 Agustus hingga 30 September 2020, untuk 3 pilihan produk di Gading Serpong yaitu, produk hunian (Granada@Menagio Village dan Granada@Alicante), ruko/shophouses (Pasar Modern Paramount, Sorrento Junction, Sorrento Place, dan Neo Piaza), dan kavling siap bangun (Bohemia Village).

Ketiga produk ini berada di lokasi strategis dengan hunian yang sudah ramai sehingga sangat tepat untuk dijadikan peluang berbagai usaha maupun sebagai hunian. Promo Merdeka tahun ini memiliki keistimewaan, kemudahan cara bayar (tunai keras sampai 24 kali, tanpa bunga/tanpa DP, dan tunai keras bisa langsung KPR), harga khusus (berlaku untuk 3 pilihan produk), serta hadiah yang berlimpah (voucher elektronik hingga puluhan Juta, AC, solar water heater, smart door lock dan free IPKL 12 bulan),” jelas Aryo.

Baca juga : Paramount Land Serahkan Bantuan Paket Sembako ke Pemerintah Kabupaten Tangerang

Ditambahkan Ervan Adi Nugroho, Presiden Direktur Paramount Land, “Semakin tingginya tingkat hunian di suatu kawasan tentunya membutuhkan beragam kebutuhan dan fasilitas komersial. Kami akan terus mendukung hadirnya peluang-peluang usaha baru di Kota Gading Serpong secara berimbang untuk berkembang bersama.”

Ditambahkan Ervan, “Saat ini, kebutuhan masyarakat akan tempat usaha meningkat seiring dengan tumbuhnya minat kalangan muda untuk berwirausaha. Kami optimis pengembangan area komersial Pisa Grande, dapat terserap dengan baik, dan semakin menunjang bisnis/peluang usaha di Gading Serpong. Hadirnya beberapa anchor tenant dan destinasi kuliner baru tentunya akan semakin meramaikan dan memperkuat pertumbuhan ekonomi, serta nilai investasi di wilayah ini.”

 

 

 

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Back to top button