LIXIL Menunjuk Santa Nikolaus sebagai General Manager LIXIL Water Technology Indonesia
Senin, 17 Februari 2020 | 16:58 WIB
JAKARTA, KabarProperti.id – LIXIL Group Corporation, perusahaan pembuat produk air dan perumahan perintis, menunjuk Santa Nikolaus sebagai General Manager LIXIL Water Technology (LWT) untuk Indonesia.
“Kami senang untuk menyambut Santa Nikolaus ke dalam jajaran pemimpin LIXIL di Indonesia. Bagi kami, Indonesia merupakan salah satu pasar inti di kawasan Asia Pasifik, dan kami percaya dengan pengalaman Santa, akan membantu kami untuk mendorong pertumbuhan yang strategis dan memperkuat kehadiran kami di pasar Indonesia. Di bawah kepemimpinannya, saya yakin bahwa kami akan terus membangun dengan pendekatan multi-brand, multi-kategori dan fokus untuk konsumen LIXIL di pasar Indonesia,” ujar Satoshi Konagai, CEO, LWT, Asia Pasifik.
Santa akan bertanggung jawab untuk mengarahkan pertumbuhan bisnis LIXIL Water Technology Indonesia, membangun dan memelihara hubungan yang kuat dengan mitra bisnis utama dan fokus pada pertumbuhan merek – American Standard, GROHE dan INAX. Selain itu, Santa akan berperan dalam membentuk strategi LIXIL untuk pasar Indonesia dan menyelaraskannya dengan pertumbuhan LIXIL di masa depan.
“Saya sangat senang dan bangga atas kesempatan ini. Prospek pertumbuhan dalam industri saniter di Indonesia sangat luar biasa. Industri ini telah bertumbuh secara eksponensial; preferensi konsumen semakin beragam dan berevolusi. Mereka memahami nilai yang dibawa sebuah merek, dan mereka ingin serta siap untuk berinvestasi pada teknologi dan merek yang didorong oleh tujuan yang kuat.” ujar Santa Nikolaus, General Manager LIXIL Water Technology (LWT) Indonesia.
“Melalui peran saya, saya ingin menyatukan bisnis dan orang-orangnya di bawah satu payung tujuan yang sama. Saya ingin mewujudkan langkah selanjutnya dalam perjalanan pertumbuhan LIXIL dengna memanfaatkan merek-merek prima kami, yaitu American Standard dan GROHE, serta memimpin ekspansi INAX di Indonesia. Saya berharap dapat bekerja sama dengan tim yang penuh dedikasi,” tambahnya.
Santa Nikolaus mempunyai pengalaman lebih dari 20 tahun dalam mengoptimalkan dan menyeimbangkan keuntungan perusahaan dan pertumbuhan bisnis di wilayah Asia Pasifik/Asia Teggara. Sebelum bergabung dengan LIXIL Group, ia menjabat sebagai General Manager – Home Care & Small Domestic Appliances South East Asia di Electrolux Group, Thailand.
Tentang LIXIL
LIXIL membuat produk air dan perumahan perintis yang menyelesaikan permasalahan kehidupan nyata sehari-hari dan membuat rumah lebih baik untuk semua orang, di manapun mereka berada. Berpedoman pada warisan Jepang, produk dari LIXIL diciptakan dengan teknologi terdepan di dunia dan berinovasi untuk membuat produk berkualitas tinggi yang mengubah rumah.
Perbedaan LIXIL terletak pada cara untuk melakukan sebuah pencapaian; melalui desain yang bermakna, semangat wirausaha, dedikasi untuk meningkatkan aksesibilitas bagi semua, dan pertumbuhan bisnis yang bertanggung jawab.
Pendekatan LIXIL menjadi nyata melalui merek-merek industri terkemuka, termasuk INAX, GROHE, American Standard, dan TOSTEM. Lebih dari 70,000 kolega di lebih dari 150 negara bangga untuk membuat produk yang meningkatkan kualitas hidup lebih dari satu miliar orang setiap hari.
LIXIL Group Corporation (TSE Code: 5938) merupakan perusahaan induk yang terdaftar untuk portofolio bisnis LIXIL.