Korporasi

Summarecon Mutiara Makassar Gandeng Sumitomo Bangun Hunian Ekslusif Bertaraf Internasional

Selasa, 19 Oktober 2021 | 11:30 WIB

MAKASSAR, KabarProperti.idPT Summarecon Agung Tbk. melalui anak perusahaannya yaitu PT Sinergi Mutiara Cemerlang, melakukan penandatanganan kerjasama secara virtual dengan PT Sumitomo Forestry Indonesia yang merupakan anak perusahaan dari Sumitomo Forestry Co., Ltd pada  Rabu, 29 September 2021 lalu. Melalui kerjasama ini, Sharif Benyamin selaku Direktur PT Summarecon Agung, Tbk dan Eiji Harima selaku President Director PT Sumitomo Forestry Indonesia menandatangani akta pendirian perusahaan yang akan menangani proyek dari joint venture ini yaitu PT Sinergi Mentari Fajar, pada Rabu, 6 Oktober 2021 lalu di Sumitomo Forestry Interior Design Showroom.

Sebelumnya, seremoni penandatanganan kerjasama dilakukan oleh Atsushi Kawamura selaku Director Sumitomo Forestry Co., Ltd, Masanori Sano selaku Managing Director of Sumitomo Forestry (Singapore) Ltd, Eiji Harima selaku President Director of PT. Sumitomo Forestry Indonesia, Herman Nagaria selaku Direktur PT Summarecon Agung Tbk., Sharif Benyamin selaku Direktur PT. Summarecon Agung Tbk dan Kiplongang Akemah selalu Direktur PT. Sinergi Mutiara Cemerlang.

Sharif Benyamin selaku Direktur PT Summarecon Agung Tbk., mengatakan, “Melihat kemajuan Kota Makassar sebagai gerbang Indonesia bagian timur yang memiliki posisi strategis, pertumbuhan ekonomi yang variatif, daya tarik wisata dan dukungan infrastruktur yang terus dikembangkan serta kebutuhan hunian masyarakat Makassar menengah atas akan hunian eksklusif menjadikan pertimbangan utama bagi Summarecon dan Sumitomo Forestry Indonesia Ltd. memutuskan untuk mengembangkan hunian bertaraf internasional.”

Tidak hanya memiliki standar internasional, nantinya hunian yang dikembangkan juga akan berfokus pada hunian ramah lingkungan mengingat pengalaman dari Sumitomo Forestry Co., Ltd. yang bergerak dalam bidang pemanfaatan kayu sebagai sumber daya alam yang terbarukan dan ramah lingkungan. Melalui kerjasama ini diharapkan nanti akan semakin menegaskan kawasan SMM sebagai salah satu kota terbaru berwawasan lingkungan di Kota Makassar.

BACA JUGA : Summarecon Serpong Pasarkan Hunian Modern Minimalis dalam Klaster Carson

Bentuk kerjasama antara Summarecon dengan Sumitomo Forestry Co., Ltd merupakan kerjasama kedua, setelah sebelumnya telah sukses mengembangkan klaster Morizen di Summarecon Bekasi. Ini juga menjadi salah satu langkah Sumitomo Forestry Co., Ltd. dalam memperkuat basis usaha mereka di bidang properti terutama di Asia setelah berhasil mengembangkan usaha bisnisnya di Amerika Serikat dan Australia.

Kemitraan berbentuk Joint Venture Company ini akan dimiliki 51% oleh PT. Sinergi Mutiara Cemerlang dan 49% oleh pihak PT. Sumitomo Forestry Indonesia. Diharapkan dalam waktu dekat, hunian mewah dengan teknologi dan arsitektur Jepang akan segera hadir dan menyapa warga Makassar.

Summarecon Mutiara Makassar (SMM) merupakan proyek joint venture antara Summarecon bekerjasama dengan pengembang terpecaya di Makassar, Mutiara Group. SMM telah meluncurkan empat klaster dan menyerahterimakan dua klaster. Jade dan Beryl Residence diserahterimakan mulai November 2020 lalu sedangkan Crystal Residence dan The Topaz Residence akan diserahterimakan di tahun 2022 dan 2023. Untuk segi fasilitas kawasan, telah beroperasi gerai McDonald’s dan Janji Jiwa X yang terletak di area kuliner Rainbow Food City, serta akan hadir fasilitas pendidikan Al Azhar Summarecon Mutiara Makassar.

Sumitomo Forestry Co., Ltd. dikenal sebagai salah satu perusahaan terbaik dalam bidangnya yang telah dipercaya oleh banyak perusahaan di dunia sebagai penyedia olahan kayu dan bahan bangunan, serta proyek konstruksi berskala menengah dan besar. Didirikan tahun 1691, Sumitomo Forestry Co., Ltd. resmi terbentuk menjadi sebuah perusahaan pada 20 Februari 1948 dan berbasis di Keidanren Kaikan, Tokyo, Jepang.

BACA JUGA : Jaga Kualitas, Komitmen dan Inovasi, Summarecon Raih Penjualan Rp3,3 Triliun di Tahun 2020

Bergerak dalam bidang pemanfaatan kayu sebagai sumber daya alam yang terbarukan dan ramah lingkungan. Ekpansi bisnis dilakukan hingga Sumitomo merambah ke bisnis properti di 3 benua yaitu Amerika, Australia dan Asia.

– Amerika

Perjalanan bisnis Sumitomo Forestry America Inc. dimulai pada tahun 2003 dengan melakukan penjualan unit hunian tunggal berkualitas tinggi di Seattle, Washington. Ekspansi dilakukan ke kota-kota besar lainnya seperti Utah, Colorado, Arizona, Texas dan kota-kota di South Coast seperti West Virginia, Virginia, Georgia, Alabama, South Carolina, North Calorina, Delaware, Maryland dan Pennsylvania. Perjalanan bisnis semakin meluas ke bidang Land Development yang fokus kepada pengembangan dan persiapan pembangunan perumahan, termasuk di dalamnya akuisisi lahan. Di tahun 2016, pengembangan usaha dilakukan dengan bisnis real estate seperti penyewaan di apartemen, kawasan komersial dan komplek mixed used.

– Australia

Sumitomo Forestry Australia Pty Ltd. memulai perjalanan bisnisnya di tahun 2008 melalui joint venture dengan perusahan perumahan terkemuka melalui pengerjaan konstruksi dan penjualan unit hunian tunggal. Di tahun 2016, Sumitomo Forestry juga kembali melakukan joint venture dengan perusahaan perumahan terkemuka yang menawarkan perumahan siap huni di wilayah Victoria, Queensland, New South Wales, dan selatan Australia.

Di tahun 2019, perusahaan kembali melakukan kerjasama bisnis dengan perusahaan perumahan terkemuka yang menawarkan perumahan di wilayah barat Australia, sehingga jaringan Sumitomo Forestry Group telah berhasil mengembangkan wilayah timur dan barat Australia.

– Asia

Saat ini pengembangan bisnis di Asia terjadi pada pengembangan di wilayah Asia Tenggara seperti Indonesia, Thailand dan Vietnam serta wilayah Asia lain yaitu Hongkong. Bisnis yang dilakukan berupa penyediaan perumahan berkualitas tinggi dengan memanfaatkan fitur dan sumber daya dari mitra lokal, sambil juga menggunakan teknologi dan keahlian yang dimiliki. Selain itu Sumitomo Forestry Co. Ltd, telah melakukan BPO (Business Process Outsourcing) yang berpusat di sekitar bisnis CAD perumahan di Cina, dan telah berkontribusi pada peningkatan efisiensi kerja dan kualitas produk untuk bisnis perumahan di Jepang dan negara lain.

BACA JUGA : Supermarket Setiabudhi Perluas Lahannya di Summarecon Bandung

Tentang Summarecon Mutiara Makassar

Summarecon Mutiara Makassar (SMM) menjadi proyek pertama Summarecon yang dikembangkan di wilayah Timur Indonesia dengan luasan area ± 450 hektar. Berlokasi di Jalan Rainbow Boulevard, Kel. Bulurokeng, Kec. Biringkanaya, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90423, SMM memiliki lokasi ± 4 km dari Bandara Sultan Hasanuddin, 5 km dari Makassar New Port dan memiliki exit tol langsung Ir. Sutami di km 8 sangat ideal untuk berbisnis ditambah dukungan infrastruktur yang strategis.

Konsep ini merupakan konsep terbaru yang akan mengintegrasikan hunian dengan Zona Komersial yang akan menjadi pusat bisnis dan perdagangan dengan menyediakan berbagai pilihan lengkap dari bahan bangunan, elektronik, furnitur hingga tekstil. Lokasi yang strategis dan fasilitas prima, menjadikan SMM merupakan kawasan yang tepat untuk berinvestasi yang akan terus bertumbuh.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Back to top button