Al Azhar Icon Tawarkan Apartemen Berkonsep Islami di Solo
Selasa, 03 November 2020 | 07:00 WIB
SOLO, KabarProperti.id – Banyak cara yang dilakukan pengembang properti agar proyeknya dilirik pasar. Seperti yang dilakukan PT Al Azhar Sarana Propertindo, pengembang apartemen Al Azhar Icon. Hunian vertikal di Kota Solo, Jawa Tengah, tepatnya di Jl. Mojo No. 2 Karangasem, Laweyan, Solo, ini menawarkan hunian vertikal bernuansa Islami.
Direktur Pemasaran Al Azhar Icon, Endang, mengatakan apartemen ini adalah sebuah proyek hunian vertikal yang menawarkan konsep yang berbeda dengan lainnya. Perbedaan ini dari segi bangunan maupun pengelolaannya.
“Dari segi building, kami siapkan kolam renang biasanya hanya satu, ini dua, untuk memisahkan laki-laki dengan perempuan. Di dalamnya ada masjid sehingga memudahkan para penghuninya untuk beribadah salat. Kami juga memiliki kelebihan koridor kami seluas 3 meter begitu pula dengan tingginya,” ujar Endang seperti dikutip Solopos.Com.
Baca juga : PT Modernland Realty Tbk. Bersiap Luncurkan Apartemen di Kota Modern
Endang menambahkan dari segi pengelolaan, setiap unit ada speaker yang nantinya diperdengarkan suara azan setiap masuk waktu salat, ada pula murotal (bacaan Al Quran). Tak ketinggalan berbagai kajian siap digelar di Al Azhar Icon.
Al Azhar Icon ini dibangun di tanah seluas kurang lebih. 6.000 meter persegi dengan tinggi 17 lantai. Lantai 1 dan 2 difungsikan sebagai area komersial untuk memenuhi kebutuhan para penghuninya. Antara lain taman bermain, ruang terbuka hijau, ruang ibadah, fitness center dan gym, serta kolam renang. Pada lantai ini pula terdapat berbagai tempat santai. Pihaknya mengedepankan kenyamanan para pengunjung tanpa mengurangi nuansa keislaman.
Berbagai fasilitasnya, yakni kartu akses penghuni, sistem pengamanan 24 jam, kamera CCTV, koridor luas, dan area parkir luas. Selain itu, lantai 3 sampai lantai 17 untuk hunian dengan total 531 unit. Apartemen ini terdiri dari tiga tipe, yakni studio, 1 bed room, dan 2 bed room. Harga untuk unit-unit ini mulai dari Rp430 jutaan hingga Rp900 jutaan.
Baca juga : Summarecon Serpong Pasarkan Rainbow Springs Condovillas, Hunian Hijau untuk Keluarga Modern
Di samping itu, Al Azhar Icon sesuai rencana bakal mulai dibangun pada Desember 2020. Apartemen ini membutuhkan waktu pembangunan selama 2 tahun sehingga diperkirakan sudah serah terima kunci kepada para pemilik unit pada akhir 2022 atau awal 2023.
“Dakwah sosial sudah kami lakukan, begitu pula dengan dakwah dalam bidang pendidikan. Maka dari itu, kami merambah ke sektor hunian. Boleh dibilang ini pesantren untuk orang tuanya. Dengan pembiasaan keagamaan ini, bertambah pengetahuan agamanya,” kata Endang.