Korporasi

Threego Indonesia Group Fokus Akselerasi Pertumbuhan Industri Kreatif Tanah Air

Jum'at, 27 Januari 2023 | 16:45 WIB

JAKARTA, KabarProperti.id – Tahun 2023 menjadi tahun kembali bersinarnya industri penyelenggara kegiatan atau event sebagai salah satu penggerak industri perekonomian kreatif.

Threego Indonesia Group, sebagai grup perusahaan yang bergerak pada industri event dan komunikasi kreatif, memiliki fokus untuk melakukan percepatan pertumbuhan jumlah penyelenggaraan berbagai jenis kegiatan secara masif dan berkualitas.

Hal ini akan dicapai melalui model bisnis terintegrasi yang mengutamakan konsep kolaborasi kreatif antarunit bisnis di bawah naungan Threego Indonesia Group.

Miftakul Arif, Founder dan CEO Threego Indonesia Group, mengatakan, industri event dan komunikasi kreatif di Indonesia masih menyimpan potensi yang sangat besar dan belum dimaksimalkan dengan baik.

Threego Indonesia Group“Melalui lebih dari 120 unit bisnis yang terintegrasi di dalam Threego Indonesia Group, kami memiliki target untuk dapat berakselerasi meningkatkan potensi industri kreatif hingga tiga kali lipat, serta mencapai target pendapatan hingga sebesar Rp 1 Triliun tahun ini, ” ujar Miftakul Arif.

Lebih lanjut Miftakul Arif mengatakan, Threego Indonesia Group meyakini dengan optimis bahwa target tersebut akan tercapai melalui pemaksimalan konektifitas dan integrasi seluruh bisnis unit yang terdapat didalam ekosistem group dengan mengedepankan output kreatifitas yang maksimal.   Dengan berbagai keunikan dan kekuatan seluruh unit serta semakin luas nya jaringan bisnis yang tersebar di seluruh nusantara akan makin memperkuat kapabilitas dari Threego Indonesia Group.

Dengan memberikan strategi komunikasi dan penyelenggaraan kegiatan yang berdampak positif yang tidak hanya bagi sektor swasta namun juga industri ekonomi kreatif tanah air.

Ekonomi kreatif merupakan salah satu sektor yang diharapkan mampu menjadi pilar perekonomian Indonesia dalam beberapa tahun mendatang.  Saat ini, pertumbuhan ekonomi kreatif di Indonesia menunjukkan tren positif, sehingga perkembangan sektor ini menjadi salah satu fokus pemerintah.

Threego Indonesia Group

Di tengah maraknya badai PHK yang terjadi pada beberapa sektor industri saat ini, Threego Indonesia Group berupaya untuk menyerap talenta kreatif sebanyak kurang lebih 3.000 (tiga ribu) tenaga kerja melalui jaringan terintegrasi yang tersebar di 30 kota di seluruh Indonesia.

Threego Indonesia Group juga berkomitmen untuk mendampingi pemerintah dan asosiasi terkait untuk dapat berkontribusi memajukan industri kreatif tanah air melalui standarisasi kompetensi bisnis bagi para pelaku di dalamnya.

Didirikan tahun 2018, Threego Indonesia Group memiliki fokus utama yaitu pengembangan keahlian, menjawab kebutuhan pasar, dan menciptakan permodalan yang tepat sasaran.  Pengembangan keahlian sumber daya masyarakat Indonesia di bidang kreatif menjadi pintu masuk bagi Threego Indonesia Group berinovasi menghadirkan rangkaian kegiatan yang bermakna bagi pelaku bisnis dan masyarakat Indonesia secara menyeluruh.

Threego Indonesia Group

Threego Indonesia Group memiliki struktur jaringan perusahaan yang menjawab semua kebutuhan industri event dan komunikasi kreatif, antara lain, konsultan komunikasi kreatif, penyelenggara event dan festival, promotor musik, penyelenggara sportstainment, kerja sama pengelolaan venue, wedding organizer, hingga merchandise dan clothing line, serta layanan lain terkait pelaksanaan event.

Tentang Threego Indonesia Group 

Threego Indonesia Group, sebagai Holding Company, menaungi 120 unit bisnis yang bergerak di berbagai sektor Industri Ekonomi Kreatif mulai dari Event Organizer, Promotor Musik, MICE, ATL, BTL, TTL, Digital Agency, Digital Marketing, Digital Media Entertainment, Digital Organizer, Sports Promotor, Strategic Marketing, PCO, Creative Boutique, Visual Technology, Studio, Technical Production dan berbagai jasa serta produk bisnis kreatif.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Back to top button