Pembiayaan

BRI dan Modernland Realty Salurkan KPR di Proyek Modernland Cilejit

Jum'at, 10 September 2021 | 12:40 WIB

TANGERANG, KabarProperti.idPT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. bersama PT Modernland Realty Tbk. bersinergi dengan melakukan penandatanganan kesepakatan kerjasama Kredit Pemilikan Rumah (KPR), proyek hunian berskala kota (township) seluas 1.000 hektar yang dikembangkan PT Modernland Realty Tbk. di kawasan Cilejit, Tangerang, Banten. Penandatanganan kesepakatan kerjasama Kredit Pemilikan Rumah (KPR) tersebut ditanda tangani oleh Regional CEO BRI Jakarta 1, Rudhy Sidharta bersama Managing Director Modernland Cilejit, Reagan Honoris pada Jumat 10 September 2021, di Kota Modern, Tangerang.

Reagan Honoris, Managing Director Modernland Cilejit menuturkan, kerjasama dengan Bank BRI ini dalam rangka memenuhi kebutuhan fasilitas pembiayaan pembelian rumah untuk konsumen. “Kami memberikan beragam cara pembayaran, termasuk menggunakan metode pembayaran KPR yang masih menjadi pilihan utama para konsumen. Dengan adanya fasilitas pembiayaan kepemilikan rumah (KPR) dari Bank BRI ini diharapkan akan lebih mempermudah konsumen untuk merealisasikan pembelian rumah di Modernland Cilejit,” kata Reagan Honoris.

Lebih lanjut Reagan Honoris mengatakan, dipilihnya Bank BRI, bukan tanpa alasan. Sebagaimana diketahui bahwa Bank BRI adalah Bank terbesar yang ada di Indonesia saat ini. Bank BRI memiliki program KPR yang menarik, melalui program-program KPR BRI yang akan ditawarkan tersebut, tentu akan meningkatkan minat masyarakat untuk segera memiliki hunian di Modernland Cilejit.

Kawasan Modernland Cilejit

BACA JUGA : Tidak Cukup Bukti, Penyidikan Penyerobotan Tanah Oleh Modernland Cilejit Dihentikan

Seperti dijelaskan Rudhy Sidharta, Regional CEO BRI Jakarta 1, konsumen Modernland Cilejit berkesempatan untuk mendapatkan fasilitas KPR dari Bank BRI dengan suku bunga khusus mulai dari 5,99 persen fix 3 tahun pertama dengan jangka waktu pembiayaan (tenor) hingga 20 tahun. Program ini berlaku untuk karyawan swasta, karyawan BUMN, pegawai pemerintah (ASN), dan TNI/ Polri yang selama ini gaji (payroll) dibayarkan melalui Bank BRI.

Rudhy Sidharta menambahkan bahwa saat ini BRI memiliki berbagai produk fasilitas KPR yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan nasabah. BRI menawarkan kemudahan dan kecepatan layanan pengajuan KPR, mulai dari tingkat suku bunga pinjaman yang sangat kompetitif hingga proses pengajuan KPR dengan instant approval (one day approval) khusus untuk pembelian rumah/apartemen dari developer yang telah memiliki kerjasama dengan BRI. Selanjutnya, calon debitur yang ingin mengajukan fasilitas KPR di Bank BRI saat ini juga dimudahkan dengan penggunaan aplikasi BRISPOT. Melalui Aplikasi BRISPOT calon debitur dapat mengajukan permohonan fasilitas KPR tanpa harus datang secara langsung ke kantor Bank BRI.

Rudhy Sidharta menyampaikan, kerja sama antara Bank BRI dengan Modernland Cilejit akan lebih erat lagi. Bank BRI akan memberikan pelayanan perbankan kepada penghuni di Perumahan Modernland Cilejit untuk memudahkan penghuni melakukan aktivitas perbankannya, dengan memanfaatkan produk dan layanan perbankan yang diberikan oleh Bank BRI. “Melalui produk dan layanan yang optimal dan berkualitas, Bank BRI berkomitmen untuk menjadi one stop financial services bagi Modernland Cilejit,” tutur  Rudhy Sidartha.

BACA JUGA : Modernland Realty Tanam 1.000 Bibit Pohon di Kawasan Modernland Cilejit

Keunggulan Modernland Cilejit

Modernland Cilejit dirancang sebagai sebuah kawasan premium yang dilengkapi oleh berbagai fasilitas modern terbaik seperti sarana pendidikan, Theme ParkWater Park dan Edu Park, sarana kesehatan, area komersial, transportasi hingga sarana ibadah. “Modernland Cilejit menawarkan keseimbangan hidup bersama keluarga dan orang terkasih dengan sederet fasilitas lengkap. Modernland Cilejit akan memberikan warna baru bagi kawasan hunian di wilayah Tangerang,” kata Helen Hamzah, Director Marketing Urban Development PT Modernland Realty Tbk.

Lokasi Modernland Cilejit hanya selangkah dan terintegrasi langsung dengan stasiun KRL Commuterline Cilejit. “Transportasi massal yang paling banyak digunakan masyarakat Jabodetabek saat ini adalah Commuterline, dan lokasi Modernland Cilejit menempel dengan stasiun Cilejit sehingga dengan demikian paling terdepan di Kabupaten Tangerang. Tentunya membuat mobilitas penghuni akan lebih cepat dan mudah untuk mencapai berbagai tujuan di Serpong maupun kawasan CBD Jakarta sekalipun,” ujar Helen Hamzah seraya mengatakan penerapan konsep Transit Oriented Development (TOD) pada proyek Modernland Cilejit membuat penghuni tidak perlu membuang banyak waktu di jalan.

Reagan Honoris menambahkan, sejak mulai dikembangkan pada tahun 2019 lalu, hingga saat ini sudah banyak progress pembangunan yang terlihat di lokasi proyek Modernland Cilejit. Diantaranya seperti telah diselesaikannya pembangunan infrastruktur jalan utama dan saluran drainase di dalam kawasan. Kemudian, Marketing Gallery yang saat ini juga telah mulai dipergunakan

BACA JUGA : Modernland Realty Raih Marketing Sales Rp821 Miliar di Semester I 2021

Tiga jenis Rumah Contoh juga sudah selesai dibangun sehingga masyarakat bisa secara langsung melihat bentuk dan desain serta aspek penataan interior rumah yang akan dibeli. Kemudian rumah yang telah terjual di tahap 1 dan 2, di mana PT Modernland Realty Tbk. berhasil menjual sebanyak total 1.500 unit, juga sedang mulai dibangun dengan target diserahterimakan tepat pada waktunya.

“Di lokasi proyek, calon pembeli sudah bisa melihat wujud nyata proyek Modernland Cilejit. Tidak hanya sebatas pada brosur penjualan saja. Diharapkan pembeli bisa tinggal dan menempati rumahnya tidak lama lagi. Jadi, lebih baik dan sangat aman membeli properti di Modernland Cilejit. Sudah pasti sedang dibangun,” kata Reagan Honoris.

Produk Hunian Generasi Milenial

Modernland Cilejit memasarkan rumah type Studio Landed Home bagi generasi milenial. Rumah yang ditawarkan berkonsep rumah tumbuh. Artinya, ke depan rumah ini bisa dikembangkan atau dibangun sesuai kebutuhan, dari semula hanya 1 kamar, bisa dikembangkan hingga menjadi 2 kamar. “Rumah tumbuh adalah salah satu kiat untuk merencanakan dan membangun rumah secara bertahap. Cocok bagi konsumen yang ingin memiliki rumah pertama dengan kondisi keuangan yang tidak memungkinkan untuk langsung memiliki rumah type besar dengan banyak ruangan,” kata Helen Hamzah.

Rumah Studio Landed Home type L5 dengan luas bangunan (LB) 13 m2 dan luas tanah (LT) 60 m2 ditawarkan seharga mulai dari Rp180 jutaan yang bisa dicicil dengan menggunakan fasilitas KPR yakni hanya Rp1,6 juta per bulan. Ada opsi rumah tumbuh yang dapat dikembangkan oleh konsumen menjadi ukuran LB 23 m2 dan LT 60 m2 (1 kamar) dan ukuran LB 28 m2 dan LT 60 m2 (2 kamar).

 

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Back to top button